Sepanjang pengamatan saya selama ini, blogger sejati dalam dunia blog, juga masih sangat banyak. Secara psikologis, dia adalah blogger “idealis”, dalam arti dia menjadi dirinya sendiri, tidak terlalu banyak dipengaruhi oleh blogger-blogger lain. Kalaupun ada pengaruh blogger lain, itupun hanya sebatas sharing atau berbagi, tetapi tidak menjadikan pengaruh kepribadian blogger lain sebagai pribadi utamanya.
Pemberi Inspiratif
Blogger sejati adalah pemberi inspiratif, bagi penduduk dunia maya. Sekali kita berkunjung kerumahnya, dia akan memberikan sejuta solusi yang original. Sehingga saya berpesan kepada sobat-sobat blogger, jangan tertipu dengan blogger copet, jangan berkunjung kerumahnya untuk mencari solusi, bisa jadi solusi yang diberikan adalah solusi ala copet. Mungkin sobat tahu, apa solusi ala copet itu, dia adalah solusi yang tidak memberikan jalan keluar. Jalan keluar bagi copet adalah lewat jendela (harus klik iklannya), kalau tidak, konten yang kita cari tidak akan terbuka. Dia seperti mencegal pengunjung, ”hai, kalau tidak klik disini, saya usir”. Mungkin sobat blogger sering juga di cegat oleh salah satu sobat kita ini.Sebenarnya, kalau mau jujur, mengklik iklan di blog sama saja membantu financial sobat-sobat blogger kita, dari pada memberikan uang tunai yang memang tidak ada, apa salahnya kita klik iklannya minimal satu kali, apalagi konten yang kita cari kita dapatkan di blog mereka. Biar sobat-sobat blogger kita tambah semangat menciptakan hasil karya yang lebih brilian lagi. Dan itu juga diperuntukkan untuk sobat-sobat blogger lagi.
Jujur, Mau Berbagi
Blogger sejati adalah orang-orang yang jujur dan tidak pelit ilmu. Apa yang dia dapatkan akan di bagikan kepada sobat-sobat secara gratis. Apabila konten yang ada di blog mereka bukan hasil karyanya, dia dengan jujur mengatakan, saya mengambil tulisan ini dari sini, dia tidak lupa mencantumkan sumbernya. Blogger sejati, patut menjadi blogger idola.
Kreatif
Jika di lihat dari hasil karyanya, blogger sejati sangat kreatif. Saya biasa membanding-bandingkan hasil karya yang berbeda untuk mencari suatu permasalahan. Ini menunjukkan bahwa, satu permasalahan, tidak cukup dengan satu solusi. Dengan banyaknya blogger sejati yang ada di dunia blog, akan tersedia sejuta solusi untuk satu permasalahan.Sebenarnya masih banyak ciri-ciri blogger sejati yang lain. Yang ditulis ini hanyalah beberapa ciri-ciri saja. Silahkan sobat blogger menjadi blogger sejati dengan mencari ciri-ciri yang lainnya. Salam.
Source.
0 komentar:
Post a Comment
- SARA, kata-kata kasar dan vulgar akan dihapus. NO EXCEPTION.
- Berkomentarlah dengan baik dan benar dan jangan spam.
- Kalo sobat mau tukeran link, bisa memberitahu lewat ShoutBox :)
- Please do respect.